lowongan pekerjaan, lowongan kerja terbaru, info lowongan kerja, lowongan kerja bumn, lowongan kerja pertamina, lowongan kerja terbaru 2015

MayDay

Kata MayDay pada awalnya adalah sebuah kata sandi yang digunakan para pelaut ketika mengalami situasi darurat. Pada situasi sulit Pelaut akan berteriak terus menerus melalui radio komunikasi "Mayday...Mayday...Mayday!". Kata MayDay  kemudian dipergunakan juga dalam dunia penerbangan. 

Kata MayDay konon berasal dari bahasa Prancis "m'aidez" yang berarti "tolonglah saya" dan disederhanakan pengucapannya menjadi 'mayday.'

Saat ini Kata Mayday digunakan para buruh untuk menamai sebuah hari pada bulan Mei yaitu tanggal 1 Mei.
Tanggal 1 Mei adalah hari buruh sedunia.

Buruh, Pekerja, Tenaga Kerja atau Karyawan pada dasarnya adalah manusia yang menggunakan tenaga dan kemampuannya untuk mendapatkan balasan berupa pendapatan baik berupa uang maupun bentuk lainya kepada Pemberi Kerja atau Pengusaha atau majikan.
Pada dasarnya, buruh, Pekerja, Tenaga Kerja maupun karyawan adalah sama. namun dalam kultur Indonesia, "Buruh" berkonotasi sebagai pekerja rendahan, hina, kasaran dan sebagainya. sedangkan pekerja, Tenaga kerja dan Karyawan adalah sebutan untuk buruh yang lebih tinggi, dan diberikan cenderung kepada buruh yang tidak memakai otot tapi otak dalam melakukan kerja. akan tetapi pada intinya sebenarnya keempat kata ini sama mempunyai arti satu yaitu Pekerja. hal ini terutama merujuk pada Undang-undang Ketenagakerjaan, yang berlaku umum untuk seluruh pekerja maupun pengusaha di Indonesia.

Buruh dibagi atas 2 klasifikasi besar (Wikipedia):
  • Buruh profesional - biasa disebut buruh kerah putih, menggunakan tenaga otak dalam bekerja.
  • Buruh kasar - biasa disebut buruh kerah biru, menggunakan tenaga otot dalam bekerja.

Mengutip penyataan Rieke Diah Pitaloka (Artis/Politisi) saat diwawancarai salah satu stasiun TV :  "Setiap anda yang bekerja pada orang lain dan mendapat upah, anda adalah buruh, termasuk anda wartawan"

Kabar baik untuk kita kaum buruh (mudah2an untuk kaum juragan juga) Mulai tahun depan tanggal 1 Mei akan ditetapkan sebagai hari libur nasional.

Selamat Hari Buruh... Mayday...Mayday...Mayday...

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : MayDay

0 comments: